Wamin syarri hasidin idza hasad artinya - Diangpedia

Wamin syarri hasidin idza hasad artinya

Wamin Syarri Hasidin Idza Hasad

Wamin syarri hasidin idza hasad artinya dan dari kejahatan pendengki bila ia dengki. Wamin syarri hasidin idza hasad merupakan ayat ke lima Surat Al-Falaq. Surat Al-Falaq adalah surat ke 113 dalam. Al-Qur'an. Nama Al-Falaq sendiri diambil di ayat pertama surat ini yang berarti waktu subuh. Surat ini terdiri dari 5 ayat dan termasuk dalam Surah Makkiyah.

Inti dari surah ini adalah perintah agar umat manusia senantiasa memohon perlindungan kepada Allah SWT dalam menghadapi segala keburukan yang tersembunyi.

Wamin syarri hasidin idza hasad artinya "Dan dari kejahatan pendengki bila ia dengki." 

Sifat dengki adalah keadaan hati seseorang yang tidak mensyukuri nikmat dan membenci kebahagiaan orang lain.

Wamin syarri hasidin idza hasad artinya



Surat Al-Falaq Arab dan Artinya

Berikut ini merupakan Surat Al-Falaq beserta artinya.

قُلْ أَعُوذُ بِرَبِّ ٱلْفَلَقِ

مِن شَرِّ مَا خَلَقَ

وَمِن شَرِّ غَاسِقٍ إِذَا وَقَبَ

وَمِن شَرِّ ٱلنَّفَّٰثَٰتِ فِى ٱلْعُقَدِ

وَمِن شَرِّ حَاسِدٍ إِذَا حَسَدَ

Latin :  
1. Qul a'uzu birabbil-falaq.
2. Min syarri ma khalaq.
3. Wa min syarri gasiqin iza waqab.
4. Wa min syarrin-naffasati fil-'uqad.
5. Wa min syarri hasidin iza hasad.

Artinya :
1. Katakanlah,"Aku berlindung kepada Tuhan Yang menguasai subuh,
2. Dari kejahatan makhluk-Nya,
3. Dan dari kejahatan malam apabila telah gelap gulita,
4. Dan dari kejahatan wanita-wanita tukang sihir yang berhembus pada buhul-buhul,
5. Dan dari kejahatan pendengki bila ia dengki."

Al-Hasid ialah seorang yang benci terhadap orang lain karena mendapat nikmat Allah. Jika seseorang mendapat nikmat berupa harta, kedudukan, ilmu dan lain-lain, dada mereka terasa sesak sehingga muncul sikap iri tersebut. Al-Hassad (orang-orang yang mempunyai sifat dengki) ini terbagi menjadi dua, yaitu seseorang yang benci terhadap orang lain karena mendapat nikmat Allah, tetapi ia tidak berbuat apa-apa terhadap orang tersebut. Kamu akan lihat dia seperti orang yang terkena demam panas jika melihat orang lain mendapat nikmat, tetapi ia tidak melakukan tindakan apa-apa terhadap orang tersebut. Kejahatan dan bala' ada pada orang yang dengki bila ia bertindak. Oleh karena itu Allah berfirman "idzaa hasad" artinya jika ia dengki.

Diantara tindakan orang yang dengki ialah 'Ain yang mengenai seseorang. Yaitu, orang ini benci kepada orang lain karena mendapatkan nikmat Allah, ia merasakan sesuatu terjadi pada dirinya jika si fulan mendapat nikmat, pada saat itu ia keluar dari dirinya sesuatu yang jelek (yang sulit diungkapkan), kemudian ia kenai si fulan dengan 'Ain tersebut. Akibatnya, bisa menyebabkan kematian, sakit atau gila.

Dari kesimpulan diatas wamin syarri hasidin idza hasad artinya dan dari kejahatan pendengki bila ia dengki. Sekian penjelasan kali ini. Semoga bermanfaat.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Wamin syarri hasidin idza hasad artinya"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Bawah Artikel

© Copyright Diangpedia All Rights Reserved