Faidza Faraghta Fanshab Artinya
Faidza Faraghta Fanshab
Faidza faraghta fanshab merupakan ayat ketujuh dari surat Al-Insyirah. Lebih lengkapnya adalah, "Fa iżaa faragta fansab". Sedikit penjelasan tentang surat Al-Insyirah, surat Al-Insyirah merupakan surat Makkiyah atau surat yang diturunkan di Makkah sebelum Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam hijrah ke Madinah. Surat Al-Insyirah adalah surat ke 94 dalam Al-Qur'an dan terdiri atas 8 ayat, tepatnya pada Juz 30. Surat ini diturunkan sesudah surat Ad-Dhuha. Al-Insyirah dalam bahasa arab mempunyai arti "Kelapangan".
Faidza faraghta fanshab artinya,"Maka apabila kamu telah selesai (dari suatu urusan), kerjakanlah dengan sungguh-sungguh (urusan) yang lain,". Selanjutnya Allah Subhaanahu wa Ta'aala memerintahkan Rasul-Nya, demikian pula kaum mukminin umtuk bersyukur kepada-Nya dan mengerjakan kewajiban dari nikmat itu. Sebagian mufassir menafsirkan, bahwa apabila kamu (Muhammad) telah selesai berdakwah, maka beribadahlah kepada Allah Subhaanahu wa Ta'aala.
Apabila kamu telah selesai mengerjakan urusan dunia, maka kerjakanlah urusan akhirat, atau apabila kamu telah selesai dari kesibukan dunia, maka bersungguh-sungguhlah dalam beribadah dan berdoa. Ada pula yang berpendapat, bahwa maksudnya adalah, apabila kamu telah selesai mengerjakan shalat, maka berdoalah. Orang yang berpendapat demikian, berdalih dengan pendapat tafsir ini, bahwa disyariatkan berdoa dan berdzikir setelah shalat fardhu.
Maka apabila kamu telah selesai dari suatu urusan, tetaplah bekerja keras untuk urusan yang lain. Bila engkau menyelesaikan suatu urusan dunia atau berdakwah, bergegaslah bersimpuh di hadapan Tuhanmu. Demikian seterusnya. Dan hanya kepada Tuhanmulah engkau patut berharap dengan selalu bertawakal serta mengharap rahmat dan ridha-Nya.
Faidza Faraghta Fanshab Arab dan artinya
faidza faraghta fansab merupakan ayat ketujuh dari surat Al-Insyirah. Berikut ini merupakan surat Al-Insyirah ayat 7 arab dan artinya
فَإِذَا فَرَغْتَ فَٱنصَبْ
Latin : Fa iżaa faragta fansab (QS. Al-Insyirah:7)
Artinya :
Maka apabila kamu telah selesai (dari sesuatu urusan), kerjakanlah dengan sungguh-sungguh (urusan) yang lain, (QS. Al-Insyirah:7)
Tafsir Surat Al-Insyirah Ayat 7 Menurut Al-Muyassar/Kementerian Agama Saudi Arabia
7-8. Bila kamu telah menyelesaikan urusan kepentingan dunia, maka bersungguh-sungguhlah dalam beribadah. Dan hanya kepada Tuhanmu semata, berharap apa yang di sisi-Nya.
Surat Al-Insyirah Arab dan Artinya
Berikut ini merupakan surat Al-Insyirah ayat 1 sampai dengan 8 arab dan artinya
أَلَمْ نَشْرَحْ لَكَ صَدْرَكَ
Latin : A lam nasyrah laka sadrak (QS. Al-Insyirah:1)
Artinya :
1. Bukankah Kami telah melapangkan untukmu dadamu?, (QS. Al-Insyirah:1)
وَوَضَعْنَا عَنكَ وِزْرَكَ
Latin : wa wada’nā ‘angka wizrak (QS. Al-Insyirah:2)
Artinya :
2. dan Kami telah menghilangkan daripadamu bebanmu, (QS. Al-Insyirah:2)
ٱلَّذِىٓ أَنقَضَ ظَهْرَكَ
Latin : allażii angqada zahrak (QS. Al-Insyirah:3)
Artinya :
3. yang memberatkan punggungmu? (QS. Al-Insyirah:4)
وَرَفَعْنَا لَكَ ذِكْرَكَ
Latin : wa rafa’naa laka żikrak (QS. Al-Insyirah:4)
Artinya :
4. Dan Kami tinggikan bagimu sebutan (nama)mu, (QS. Al-Insyirah:4)
فَإِنَّ مَعَ ٱلْعُسْرِ يُسْرًا
Latin : fa inna ma’al-‘usri yusraa (QS. Al-Insyirah:5)
Artinya :
5. karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan, (QS. Al-Insyirah:5)
إِنَّ مَعَ ٱلْعُسْرِ يُسْرًا
Latin : inna ma’al-‘usri yusraa (QS. Al-Insyirah:6)
Artinya :
6. sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan. (QS. Al-Insyirah:6)
فَإِذَا فَرَغْتَ فَٱنصَبْ
Latin : fa iżaa faragta fansab (QS. Al-Insyirah:7)
Artinya :
7. Maka apabila kamu telah selesai (dari sesuatu urusan), kerjakanlah dengan sungguh-sungguh (urusan) yang lain, (QS. Al-Insyirah:7)
وَإِلَىٰ رَبِّكَ فَٱرْغَب
Latin : wa ilaa rabbika fargab (QS. Al-Insyirah:8)
Artinya :
8. dan hanya kepada Tuhanmulah hendaknya kamu berharap. (QS. Al-Insyirah:8)
Itulah penjelasan tentang faidza faraghta fansab yang ternyata merupakan ayat ketujuh dari surat Al-Insyirah. Sekian penjelasan kali ini, semoga bermanfaat.
0 Response to "Faidza Faraghta Fanshab Artinya"
Post a Comment