Arti "Yarfaillahulladzina Amanu Minkum Walladzina Utul Ilma Darojat" - Diangpedia

Arti "Yarfaillahulladzina Amanu Minkum Walladzina Utul Ilma Darojat"

Dari banyaknya doa menuntut ilmu, "Yarfaillahulladzina amanu minkum walladzina utul ilma darojat" merupakan salah satu di antaranya. Doa ini terdapat pada Al-Qur'an, tepatnya pada ayat ke-11 surat Al-Mujadilah. Doa atau ayat Yarfaillahulladzina amanu minkum walladzina utul ilma darojat artinya Allah akan meninggikan orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa derajat.

Doa atau ayat tersebut menjelaskan tentang Allah yang akan meninggikan derajat orang-orang yang beriman dan dibekali ilmu pengetahuan. Hal tersebut bukan berarti seseorang yang mempunyai ilmu akan selalu ditinggikan derajatnya oleh Allah, melainkan orang-orang yang mempunyai ilmu penngetahuan serta beriman yang senantiasa berbagi pengetahuan terhadap orang lain dan membantu orang lain menggunakan ilmu pengetahuan yang dimilikinya.

Oleh karena itulah, pentingnya belajar ilmu agama dan tidak lupa juga belajar tentang ilmu pengetahuan lainnya untuk memperdalam ilmu dan dapat berguna untuk membantu sesama dan tidak mudah terjerumus ke dalam lubang kemaksiatan.

Dalam banyaknya doa tentang ilmu, "Yarfaillahulladzina amanu minkum walladzina utul ilma darojat" adalah salah satu doa yang terdapat dalam Al-Qur'an surat Al-Mujadilah, tepatnya ayat 11. Sebelum membahas tentang arab dan artinya, marilah kita sejenak mengetahui tentang surat Al-Mujadilah.

Surat Al-Mujadilah

Surat Al-Mujadilah adalah surat ke-58 dalam urutan Al-Qur'an. Mempunyai jumlah ayat 22 dan terdapat pada juz ke-28. Surat ini adalah surat yang diturunkan kepada Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam di Madinah, jadi dapat disimpulkan bahwa surat ini termasuk ke dalam golongan surat Madaniyah.

Surat ini dinamakan Al-Mujadilah yang artinya Wanita yang mengajukan gugatan, karena pada ayat-ayat awal surat ini menyebutkan tentang bantahan seorang perempuan yang menurut riwayat mempunyai nama "Khaulah binti Tas'labah" terhadap sikap suaminya yang telah menzhiharnya.

Islam sendiri menyebutkan bahwa menzhihar istri merupakan perbuatan yang haram. Seorang suami yang telah mengeluarkan kata itu tidak boleh lagi mencampuri urusan istrinya apalagi melakukan hubungan selaknya suami-istri. Nama lain dari surat ini adalah Al-Mujadalah yang artinya "Perbantahan".

Yarfaillahulladzina Amanu Minkum Walladzina Utul Ilma Darojat

Yarfaillahulladzina-Amanu-Minkum-Walladzina-Utul-Ilma-Darojat-Artinya

Yarfaillahulladzina amanu minkum walladzina utul ilma darojat merupakan doa menuntut ilmu, serta merupakan penggalan ayat dari surat Al-Mujadilah ayat 11 yang artinya Allah akan meninggikan orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa derajat. Berikut adalah Arab, latin, dan artinya

يَرْفَعِ ٱللَّهُ ٱلَّذِينَ ءَامَنُوا۟ مِنكُمْ وَٱلَّذِينَ أُوتُوا۟ ٱلْعِلْمَ دَرَجَٰتٍ

Latin: Yarfa’illaahulladziina aamanu mingkum walladziina utul-‘ilma darajaat

Artinya: "Allah akan meninggikan orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa derajat"

Hal tersebut adalah bukti bahwa Allah Subhaanahu wa Ta'aala akan meninggikan orang-orang yang beriman dan mempunyai ilmu pengetahuan beberapa derajat. Pentingnya tidak hanya belajar ilmu agama, tetapi juga belajar tentang ilmu pengetahuan juga penting untuk keberlangsungan hidup di dunia dan di akhirat.

Surat Al-Mujadilah Ayat 11

Yarfaillahulladzina amanu minkum walladzina utul ilma darojat adalah ayat ke-11 dari surat Al-Mujadilah. Berikut ini adalah Arab, latin, dan artinya

يَٰٓأَيُّهَا ٱلَّذِينَ ءَامَنُوٓا۟ إِذَا قِيلَ لَكُمْ تَفَسَّحُوا۟ فِى ٱلْمَجَٰلِسِ فَٱفْسَحُوا۟ يَفْسَحِ ٱللَّهُ لَكُمْ ۖ وَإِذَا قِيلَ ٱنشُزُوا۟ فَٱنشُزُوا۟ يَرْفَعِ ٱللَّهُ ٱلَّذِينَ ءَامَنُوا۟ مِنكُمْ وَٱلَّذِينَ أُوتُوا۟ ٱلْعِلْمَ دَرَجَٰتٍ ۚ وَٱللَّهُ بِمَا تَعْمَلُونَ خَبِيرٌ

Latin: Yaa ayyuhalladziina aamanuu idzaa qiila lakum tafassahu fil-majaalisi fafsahu yafsahillaahu lakum, wa idzaa qiilansyuzu fansyuzu yarfa’illaahullażiina aamanu mingkum walladziina utul-‘ilma darajaat, wallaahu bimaa ta’maluna khabiir

Artinya:

Hai orang-orang yang beriman apabila dikatakan kepadamu: “Berlapang-lapanglah dalam majelis”, maka lapangkanlah niscaya Allah akan memberi kelapangan untukmu. Dan apabila dikatakan: “Berdirilah kamu”, maka berdirilah, niscaya Allah akan meninggikan orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa derajat. Dan Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan.

Tafsir Surat Al-Mujadilah Ayat 11

Menurut Kementerian Agama Republik Indonesia, tafsir surat Al-Mujadilah ayat 11 adalah sebagai berikut:

Pada ayat yang lalu Allah memerintahkan kaum muslim agar menghindarkan diri dari perbuatan berbisik-bisik dan pembicaraan rahasia, karena akan menimbulkan rasa tidak enak bagi muslim lainnya. Pada ayat ini, Allah memerintahkan kaum muslilm untuk melakukan perbuatan yang menimbulkan rasa persaudaraan dalam semua pertemuan. Wahai orang-orang yang beriman apabila dikatakan padamu, dalam berbagai forum atau kesempatan, "Berilah kelapangan di dalam majelis-majelis, agar orang-orang bisa masuk ke dalam ruangan itu," maka lapangkanlah jalan menuju majelis tersebut, niscaya Allah akan memberi kelapangan untukmu dalam berbagai tempat, "Berdirilah kamu untuk memberi penghormatan," maka berdirilah sebagai tanda kerendahan hati, niscaya Allah akan mengangkat derajat orang-orang yang beriman di antaramu karena keyakinannya benar, dan Allah pun akan mengangkat derajat orang-orang yang diberi ilmu, karena ilmunya menjadi hujah yang menerangi umat, beberapa derajat dibandikan orang-orang yang tidak berilmu. Dan Allah Mahateliti terhadap niat, cara, dan tujuan dari apa yang kamu kerjakan, baik persoalan dunia maupun akhirat.

Itulah artikel tentang "Yarfaillahulladzina amanu minkum walladzina utul ilma darojat" lengkap dengan Arab, latin, beserta artinya. Sekian artikel kali ini, semoga dapat membantu dan bermanfaat bagi pembaca.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Arti "Yarfaillahulladzina Amanu Minkum Walladzina Utul Ilma Darojat""

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Bawah Artikel

© Copyright Diangpedia All Rights Reserved