Laa ba'sa thohurun arab dan artinya - Diangpedia

Laa ba'sa thohurun arab dan artinya

Laa Ba'sa Thohurun

Laa ba'sa thohurun merupakan penggalan dari  do'a ketika sedang menjenguk orang yang sedang sakit. Sedangkan do'a lengkapnya adalah " laa ba'sa thohurun insyaa allah ". 

Setiap manusia pasti dihadapkan dengan namanya sakit. Sakit bisa menimpa siapapun diantara kita, entah itu kita sendiri, teman, orang tua, anak-anak. Sakit dalam pandangan islam merupakan bagian dari cobaan yang mengandung banyak manfaat atau faedah bagi seorang muslim.

Dalam hadits Thabrani dikatakan bahwa,"Seorang mukmin yang sakit, ia tidak akan mendapatkan pahala dari sakitnya, namun diampuni dosa-dosanya". Ini menandakan sakit pada manusia adalah salah satu bentuk wujud kasih sayang Allah.

Laa ba'sa thohurun arab dan artinya


Lantas apa arti laa ba'sa thohurun insyaa allah? Berikut merupakan tulisan arab dan artinya.

Laa Ba'sa Thohurun Insyaa Allah Tulisan Arab dan Artinya

Laa ba'sa thohurun insyaa allah merupakan do'a ketika sedang menjenguk orang yang sedang sakit. Berikut merupakan tulisan arab dan artinya.

لَا بَأْسَ طَهُورٌ إِنْ شَاءَ اللهُ

Latin : Laa ba'sa thohurun insyaa allah

Artinya :
Tidak mengapa, semoga sakitmu ini membersihkan dosamu, insyaa allah.

Do'a ini bersumber pada hadits Al-Bukhari no.5656 yang bunyinya adalah sebagai berikut.

إِذَا دَخَلَ ,عَلَى مَنْ يَعُوْدُ قَالَ : لاَ بَأْسَ, طَهُوْرٌ, إِنْ شَاءَ اللهُ

Artinya : Apabula beliau (Rasulullah Shallallahu'alaihi Wasalam) mengunjungi orang yang sedang sakit, beliau SAW berkata," laa ba'sa thohurun insyaa allah"(tidak mengapa, semoga sakitmu ini membersihkan dosamu, insya allah).[HR. Al-Bukhari no.5655]

Sudah sepantasnya jika ada orang tua, saudara, tetangga, teman kita sedang sakit, maka jenguklah mereka dan berilah mereka do'a yang baik-baik agar mereka bisa melewati sakitnya.

Itulah laa ba'sa thohurun insyaa allah yang artinya tidak mengapa, semoga sakitmu ini membersihkan dosamu, insyaa allah. Ternyata bacaan ini merupakan do'a menjenguk orang sakit, serta merupakan penggalan dari hadits Al-Bukhari. Sekian penjelasan kali ini, semoga bermanfaat.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Laa ba'sa thohurun arab dan artinya"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Bawah Artikel

© Copyright Diangpedia All Rights Reserved