Ya ayyuhalladzina amanu kutiba alaikumus siam artinya - Diangpedia

Ya ayyuhalladzina amanu kutiba alaikumus siam artinya

Ya Ayyuhalladzina Amanu Kutiba Alaikumus Siam

Ya ayyuhalladzina amanu kutiba alaikumus siam merupakan penggalan dari Al-Qur'an Surah Al-Baqarah ayat 183. Surah Al-Baqarah merupakan surah kedua dalam Al-Qur'an. Surah ini terdiri dari 286 ayat, 6.121 kata, dan 25.500 huruf serta termasuk kedalam surah Madaniyah.

Surah ini memiliki arti sapi betina, karena di dalamnya memiliki kisah tentang kisah penyembelihan sapi betina yang diperintahkan Allah kepada Bani Israil. Hal ini terdapat pada ayat 67-74). Surah ini juga dinamai dengan Fustatul Qur'an (Puncak Al-Qur'an) dikarenakan memuat beberapa hukum yang tidak disebutkan dalam surah lain.

Surah Al-Baqarah ayat 183 membahas tentang puasa. Puasa adalah menahan diri dari segala hal yang membatalkan diri dari berpuasa, seperti makan, minum, dan hawa nafsu dari terbitnya matahari sampai terbenamnya matahari. Puasa dilakukan untuk mendapat ridha Allah, sehingga menjadi orang yang bertaqwa. Sebagaimana yang telah Allah jelaskan dalam surah Al-Baqarah ayat 183.

Jenis-jenis puasa terbagi menjadi beberapa jenis. Jenis-jenis puasa berdasarkan hukumnya antara lain adalah :
  1. Puasa Wajib antara lain : Puasa Ramadhan, Puasa Nadzar, dan Puasa Kafarat.
  2. Puasa Sunnah antara lain : Puasa Arafah, Puasa Senin Kamis, dan Puasa Ayyamul Baid.
  3. Puasa Haram antara lain : Puasa saat hari Idhul Fitri dan idhul Adha.
Lantas apa arti ya ayyuhalladzina amanu kutiba alaikumus siam? Berikut merupakan tulisan arab dan artinya.

Ya ayyuhalladzina amanu kutiba alaikumus siam artinya


Al-Qur'an Surah Al-Baqarah Ayat 183

ya ayyuhalladzina amanu kutiba alaikumus siam merupakan penggalan dari Surah Al-Baqarah ayat 183. Berikut merupakan Surah Al-Baqarah ayat 183

يَٰٓأَيُّهَا ٱلَّذِينَ ءَامَنُوا۟ كُتِبَ عَلَيْكُمُ ٱلصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى ٱلَّذِينَ مِن قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُونَ

Latin : Ya ayyuhallazina amanu kutiba 'alaikumus-siyamu kama kutiba 'alallazina ming qablikum la'allakum tattaqun

Artinya :
Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu.(QS. Al-Baqarah:183)

Tafsir Surah Al-Baqarah Ayat 183

Wahai orang-orang yang beriman kepada Allah dan mengikuti Rasul-Nya, diwajibkan kepada kalian berpuasa sebagaimana diwajibkan kepada umat-umat sebelum kalian, agar kalian bertaqwa kepada Allah, yaitu dengan cara membuat tabir penghalang antara diri kalian dan azab Allah melalui amal saleh. Salah satu amal saleh yang paling utama ialah puasa.


An-Nafahat Al-Makkiyah / Syaikj Muhammad bin asy-Syawi
Allah mengabarkan tentang segala yang Dia karuniakan kepada hamba-hambaNya dengan cara wajibkan atas mereka berpuasa sebagaimana Allah telah mewajibkan puasa itu atas umat-umat terdahulu, karena puasa itu termasuk di antara syariat dan perintah yang mengandung kemaslahatan bagi makhluk hidup di setiap zaman. Puasa juga menambahkan semangat bagi umat ini yaitu dengan melompat lomba dengan umat lain dalam menyempurnakan amal perbuatan dan bersegera menuju kepada kebiasaan-kebiasaan yang baik, dan puasa itu juga bukanlah suatu perkara sulit yang khusus bagi kalian. Kemudian hikmah disyariatkannya puasa seraya berfirman," Agar kamu bertaqwa" karena sesungguhnya puasa itu merupakan salah satu faktor penyebab ketaqwaan, karena berpuasa dalam merealisasikan perintah Allah dan menjauhi laranganNya. Dan diantara bentuk yamg meliputi ketaqwaan dalam puasa itu adalah bahwa orang yang berpuasa akan meninggalkan apa yang diharamkan oleh Allah seperti makan, minum, melakukan Jima, dan semacamnya yang sangat diiinginkan oleh nafsunya dengan maksud mendekatkan diri kepada Allah seraya mengharapkan pahala dalam meninggalkan hal tersebut. Ini merupakan bagian ketaqwaan. Dan diantaranya juga adalah bahwasannya orang yang berpuasa itu melatih dirinya untuk selalu merasa diawasi oleh Allah, maka dia meninggalkan apa yang diinginkan oleh hawa nafsunya padahal dia mampu melakukannya karena dia tahu bahwa Allah melihatnya. Yang lain bahwasannya puasa itu mempersempit jalan masuk setan, karena setan itu berjalan dalam tubuh manusia seperti jalannya darah, maka puasa akan melemahkan pengaruhnya dan meminimumkan kemaksiatan. Diantaranya juga bahwa seseorang yang berpuasa biasanya akan bertambah ketaatannya, dan ketaatan itu adalah gambaran dari ketaqwaan. Yang lainnya lagi adalah bahwa orang yang kaya bila merasakan susahmya kelaparan, pasti ia menghibur kaum miskin, dan ini pun termasuk gambaran ketaqwaan.
Refernsi : https://tafsirweb.com/687-quran-surat-al-baqarah-ayat-183.html

Itulah ya ayyuhalladzina amanu kutiba alaikumus siam yang artinya adalah "Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu". Sekian penjelasan kali ini. Semoga bermanfaat.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Ya ayyuhalladzina amanu kutiba alaikumus siam artinya"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Bawah Artikel

© Copyright Diangpedia All Rights Reserved